Jenis Susu Yang Cocok Saat Menjalani Masa Diet

Untuk mendapatkan bentuk badan yang ideal, beberapa orang mengusahakan banyak cara agar tetap tampil keren dan percaya diri. Kadang, berat badan yang berlebih membuat rasa nyaman berkurang untuk beraktifitas, seperti bertemu dengan orang banyak atau memadukan OOTD.

Beberapa hal yang dilakukan untuk mengurangi berat badan seperti mengurangi porsi makan, mengubah gaya hidup, memilih jenis makanan yang harus dikonsumsi, dan juga berolahraga.

Hal itu berguna untuk membantunya mendapatkan bentuk badan ideal atau menjaga postur badannya saat ini. Beberapa hal yang wajib untuk dikonsumsi bait diet ataupu tidak adalah susu. Saat ini, banyak jenis susu yang menawarkan kandungan low fat untuk tetap sehat dan mengurangu kalori.

Sebelumnya, susu mempunyai kandungan gizi seimbang yang baik untuk tubuh seperti protein, lemak, karbohidrat, mineral, dan vitamin. Kandungan tersebut membantu tubuh tetap sehat dan terjaga. Namun, beberapa kandungan tersebut memberikan efek yang belebih pada tubuh.

Maka dari itu, ada baiknya memilih jenis susu yang akan kamu minum. Untuk mendapatkan nutrisi yang baik dari susu namun tetap bisa dikonsumsi saat diet, ini beberapa jenis susu yang bisa kamu minum:

1. Soy Milk (Susu Kedelai) 

Walau namanya susu, minuman bernutrisi yang satu ini bukan tebuat dari susu sapi, namun kedelai. Minuman yang satu ini sangat aman untuk dikonsumsi bagi kalangan vegan atau alergi terhadap koleksi. Adapun lemak jenuh yang terkandung di dalamnya berguna untuk mengurangi lemak yang ada di usus.

Selain usus, lemak jenuh di dalam susu kedelai berguna untuk mengurangi lemak di darah untuk mendapatkan kolesterol dengan baik. Di dalam susu kedelai terdapat kandungan pitosterol yang mempunyai fungsi untuk memblokir lemak.

Jadi akan sangat sehat dan aman untuk dikonsumsi oleh kamu yang sedang menjalani program diet. Di sisi lain, susu kedelai juga mengandung vitamin di dalamnnya yang berfungsi sebagai pembakar lemak di tubuh. Adapun kandungan tersebut yaitu riboflavin dan vitamin B12.

Kandungan tersebut berguna untuk meningkatkan energi dan metabolisme untuk pembakaran lemak yang efisien.

2. Almond milk (susu kacang almond)  

Walaupun terbuat dari kacang almond, kandungan almond yang ada di dalam susu ini hanya sedikit sehingga tidak mempunyai kalori sebanyak kacang almond biasanya. Susu yang satu ini sarat dengan kandungan flavonoid yang dapat menjaga kadar kolesterol.

Jenis susu ini mengandung banyak vitamin E di dalamnya, juga rendah gula sumber kalsium, rendah kalium dan fosfor. Susu almond bisa kamu jadikan cara alternatif untuk menghindari susu hewani namun tidak menyukai susu kedelai.

3. Susu skim 

Ada yang pernah mendengar susu yang satu ini sebelumnya, atau juga mengkonsumsinya? Susu skim adalah susu tanpa lemak yang bubuk susunya dibuat dengan menghilangkan sebagian besar air dan lemak yang terdapat dalam susu.

Susu skim merupakan bagian dari susu yang krimnya diambil sebagian atau seluruhnya. Kandungan lemak pada susu skim kurang lebih 1%. Kandungan lemak yang ada di dalamnya hanya sekitar 0,5 gram yang menjadikan susu ini cocok untuk dikonsumsi saat diet.

Untuk kamu yang tidak alergi terhadap laktosa, susu ini juga cocok direkomendasikan untuk diminum. Susu yang satu ini sangan mudah untuk dicerna walau rendah lemak, dan juga memiliki rasa yang enak.

4. Susu Sapi Rendah Lemak 

Susu sampi mempunya kadar lemak yang lebih rendah dibanding susu kerbau. Hal itu menyebabkan pencernaan susu diproses di dalam tubuh lebih irngan dan juga cepat. Kandungan du dalam susu sapi rendah lemak adalah fostor, vitamin B12, sumber protein dan kalsium yang baik.

Kandungan kalsium dan vitamin Dyang ada di dalam susu sapi membantu untuk membakar kalori pada tubuh dan meningkatkan metabolisme lemak. Jikalau ingin mengkonsumsi susu sapi di saat sedang menjalani masa diet, ada baiknya memilih Susu rendah lemak memiliki kandungan lemak 1 persen.

Nah, itu dia beberapa jenis susu yang bisa kamu konsumsi secara aman saat sedang menjalani masa diet, semoga artikel ini membantu.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel