Rekomendasi Makan Malam Yang Cocok Saat Menjalani Diet

Untuk mendapatkan tubul ideal pastinya menjadi impian banyak orang, bukan? Apalagi disaat kita memiliki berat badan yang berlebihan. Hal tersebut bisa saja membuat kita tidak nyaman dalam memadukan outfit sehari-sehari.

Tak hanya itu, hal tersebut bisa menurunkan rasa percaya diri kita sehingga kita tidak leluasa dalam melakukan hal apapun.

Biasanya, dalam menjalani diet, pola makan haruslah dijaga dengan baik. Baik itu sarapan, makan siang dan juga makan malam. Kali ini kita akan membahas tentang makan malam yang dilakukan saat diet.

Sebenarnya, makan malam mempunyai beberapa kontra dalam pelaksanaannya. Banyak yang mengatakan kalau makan malam tidaklah sehat karena bisa memicu beberapa penyakit kronis seperti dieabetes, jantung dan juga stroke.

Tapi, kalau ditelaah lagi, makan malam tidaklah berbahaya tergantung dengan jam berapa serta makanan apa yang kalian konsumsi.

Kalian bisa makan malam untuk mengisi perut kalian pada jam 17.00 – 19.00. diluar jam itu, bisa saja menyebabkan gangguan pada pencernaan kamu.

Tak hanya itu, makanan yang kamu makan saat menjalani diet juga tidak boleh sembarang. Hal itu bersangkutan denga kandungan dari makanan yang kalian konsumsi.

Berikut adalah beberapa makanan yang cocok untuk dijadikan makan malam saat menjalani masa diet :

1. Telur 


Bukan hal yang lazim lagi untuk kita ketahui kalau telur bisa menghasilkan protein yang tinggi untuk tubuh. Bagi kamu yang sedang menjalani masa diet, ada baiknya kamu mengurangi produksi kandungan karbohidrat dan memperbanyakn protein di dalam tubuh.

Telur bisa menjadi makanan yang cocok untuk makan malam kalian. Tapi ada baiknya jangan terkontaminasi dengan minyak ya, seperti contoh masak telur hanya dengan di rebu, jangan digoreng.

2. Sayuran Padat Akan Serat 

Untuk memilih sayuran ini kalian bisa menggunakan jenis sayuran yang berbonggol. Adapun contoh sayuran beronggol ini seperti pasukan dari keluarga cruciferous seperti kol, brokoli, dan juga kembang kol.

Serat dan protein dapat membantu perut anda tetap kenyang dan juga disaat yang sama dapat membantu kamu menurunkan berat badan. Keren kan? Makanya jangan malas untuk mengkonsumsi sayur ya.

Selain mempunyai kandungan serat, terdapat kandungan protein yang cukup. Walaupun begitu, tetap cari kandungan protein lain karena dalam sayur tidak memiliki protein yang tinggi sebanyak pada produk hewani.

3. Daging Panggang Tanpa Lemak 

Untuk daging, masih bisa dan cocok untuk kalian konsumsi pada saat menjalani program diet. Tapi kalian harus memperhatikan jenis daging dan juga olahannya. Kalau kalian memakan daging, usahakan pilih daging yang tidak ada lemak di dalamnya.

Lemak hewani pada daging bisa saja membuat program diet kalian sia-sia. Tak hanya itu, usahakan mengolah daging dengan memanggang. Kalau kalian menggoreng daging tersebut, minyak yang kalian gunakan merupakan hal buruk untuk merusak diet kalian.

Usahakan diet kalian berjalan sempurna agar kalian mendapatkan tubuh yang kalian idamkan dengan sesegera mungkin.

4. Sup Bening 

Pastinya olahan makanan yang nikmat ini sudah sering menjadi makanan harian di setiap rumah. Sup adalah makanan yang rendah kalori, tapi tinggi akan kandungan air dan juga gizi yang banyak. Sup bisa kalian jadikan kombinasi untuk makan malam kalian saat sedang menjalani diet.

Dalam memilih jenis protein dan sayuran untuk sup bening, itu sesuai dengan kemauan kalian. Tapi usahakan untuk menggunakan kuah kaldu berbahan bening ya.

Sekian beberapa rekomendasi makan malam yang cocok untuk dikonsumsi saat menjalani program diet, semoga artikel ini membantu.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel